Beredarnya video bocornya data pemilu 2024 di media sosial direspons oleh anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Guspardi Gaus.
- Bawaslu Kota Serang Bongkar Masalah DPT, Temukan Pemilih Ganda hingga Coklit Tak Sesuai Prosedur
- Coblos Ulang Pilkada Kabupaten Serang, Ratu Zakiyah Deklarasi Kemenangan: Real Count 76 Persen
- BPKD Kota Tangerang Rekonsiliasi Laporan Kepemilikan Aset Daerah
Baca Juga
Guspardi mengaku kaget dengan kabar kebocoran data pemilu 2024 di media sosial. Ia meminta kebenaran kabar kebocoran harus ditelusuri. Apalagi, muncul narasi data Pemilu 2024 sudah jadi.
Legislator asal Sumatera Barat ini mengimbau masyarakat tidak mudah percaya atas unggahan video itu. Masyarakat, kata Guspardi, harus melakukan pengecekan, sehingga tidak terprovokasi dengan berbagai informasi yang bekum tentu kebenarannya.
"Jika ada pihak-pihak yang berusaha menghambat, kita bersama rakyat akan berada di garda terdepan untuk menolaknya," pungkas anggota Baleg DPR RI tersebut.