Ketua DPRD Banten Jagokan Buky Winawa Pimpin ADPSI

Ketua DPRD Banten, Fahmi Hakim (Batik Kuning)
Ketua DPRD Banten, Fahmi Hakim (Batik Kuning)

Ketua DPRD Provinsi Banten, Fahmi Hakim, melayangkan prediksinya terkait suksesi kepemimpinan Asosiasi DPRD Provinsi Seluruh Indonesia (ADPSI).


Ketua DPRD Provinsi Banten, Fahmi Hakim, melayangkan prediksinya terkait suksesi kepemimpinan Asosiasi DPRD Provinsi Seluruh Indonesia (ADPSI). 

Ia meyakini bahwa Ketua DPRD Jawa Barat (Jabar), Buky Winawa, akan terpilih sebagai Ketua ADPSI periode 2024-2029 mendatang. 

Keyakinan tersebut diungkapkan Fahmi di sela-sela Musyawarah Nasional (Munas) I ADPSI-ASDEPSI yang tengah berlangsung di Bandung, kemarin.

"Insyaallah Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat terpilih sebagai ketua ADPSI," ujar politisi Golkar tersebut, Rabu (7/5/2025).

Lebih lanjut, Fahmi menjelaskan bahwa Munas ADPSI dan Asosiasi Sekretaris DPRD Seluruh Indonesia (ASDEPSI) kali ini fokus pada pembahasan strategi-strategi untuk memajukan daerah, sekaligus menyelaraskannya dengan kebijakan pemerintah pusat.

"Munas ini merumuskan hal strategis dalam membangun komunikasi dengan pemerintah pusat," tegasnya.

Fahmi berharap, jika Buky Winawa benar terpilih, ia dapat mengemban amanah dan aspirasi seluruh anggota DPRD provinsi se-Indonesia serta mampu bersinergi secara konstruktif dengan pemerintah pusat. 

"Iya semoga bisa membawa harapan seluruh pimpinan beserta anggota dan bisa bersinergi dengan pemerintah pusat. Ditambah bisa bermanfaat buat membangun masyarakat masing-masing daerah," harapnya.

Munculnya nama Buky Winawa sebagai kandidat kuat Ketua ADPSI bukanlah tanpa alasan. Pengalaman dan rekam jejaknya yang solid di bidang pemerintahan dan legislatif, terutama dalam memimpin DPRD Jawa Barat, dinilai menjadi modal berharga untuk memimpin organisasi ADPSI yang memiliki skala nasional.

Munas I ADPSI-ASDEPSI di Bandung sendiri dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai Senin hingga hari ini, Rabu (7/5/2025). 

Agenda utama dalam munas ini adalah pemilihan ketua dan pengurus dari kedua organisasi tersebut. Publik pun menantikan hasil akhir dari musyawarah ini dan kepemimpinan baru yang akan membawa ADPSI ke depan. (Eks)