Yudo Andreawan pria pembuat onar yang viral di media sosial dipindahkan dari Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur ke Rumah Sakit Jiwa, Grogol, Jakarta Barat pada Rabu (3/5)
- Coblos Ulang Pilkada Kabupaten Serang, Ratu Zakiyah Deklarasi Kemenangan: Real Count 76 Persen
- BPKD Kota Tangerang Rekonsiliasi Laporan Kepemilikan Aset Daerah
- Suara Lantang Gubernur Banten Andra Soni Ingatkan Kepala Daerah, Sebut Ini
Baca Juga
Pemindahan tersebut, karena hasil pemeriksaan dokter menyebut bahwa Yudo mengidap gangguan bipolar.
"Dasar peralihan tersebut adalah hasil rekomendasi dokter RS Polri dengan diagnosa bahwa saudara Yudo Andreawan menderita gangguan Bipolar," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Kamis (4/5).
Setibanya di RS Grogol, Yudo langsung mendapat perawatab dan langsung diterima oleh pihak rumah sakit.
Dengan dipindahnya ke Rumah Sakit Jiwa, nantinya penyidik yang menangani kasus tersebut bakal berkoordinasi dengan pihak rumah sakit terkait kasus yang dijalani Yudo.
"Pihak RS tentunya terus akan berkoordinasi dengan penyidik terkait penanganan pelaku tersebut," kata Yudo.