Kado Awal Tahun, 76 Pejabat Pemkab Kaur Dilantik, Termasuk 13 Pejabat Eselon II

Tangkapan layar pelantikan pejabat eselon II, eselon III dan jabatan fungsional di lingkungan Pemkab Kaur/Ist
Tangkapan layar pelantikan pejabat eselon II, eselon III dan jabatan fungsional di lingkungan Pemkab Kaur/Ist

Kado awal tahun 2024, Bupati Kaur H. Lismidianto, tiba-tiba melantik pejabat eselon II, Eselon III dan pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur yang dipusatkan di aula lantai III Setda, Jum'at (5/1) siang.


Informasi yang diperoleh 76 pejabat yang dilantik dan menempati jabatan baru. Ada yang dipromosikan ada yang dirolling. Penyegaran ini berdasarkan hasil Ujikom yang baru-baru dilakukan.

Dari jumlah itu, ada 13 pejabat eselon II yang dilantik diantaranya Lianto dimutasi menjadi Asisten ll, Arsal Adelin jadi Kadis Damkar, Kastilon Sirat dimutasi menjadi Kadis Pertanian, dan Suhadi dilantik menjadi Kadis PMD.

Kemudian, Jon Harimol dimutasi menjadi Kadis DKP, Kadis Perumahan Rakyat dan Permukiman diemban Ismawar Hasdan, Diraswan dimutasi Kaban Kesbangpol.

Lalu, Ujang Putra dimutasi Sekwan DPRD, DR, Hiftario Saputra dimutasi menjadi Kepala Bappeda, Agusman Efendi dimutasi menjadi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM.

Selanjutnya, Endi Yurizal dilantik menjadi Kadis Perindagkop dan UMKM, Siswan dilantik jadi Kadis  Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Perlindungan Anak, dan Noprin Aidi dilantik menjadi Kadis Nakertrans.

Sekda Kaur, Ersan Syahfiri dalam sambutannya menyampaikan, bahwa mutasi dan rotasi adalah hal biasa. Tujuannya untuk penyegaran birokrasi.

Ia juga meminta para pejabat yang baru dilantik untuk menjalankan tugas sesuai tupoksinya

"Jadi, rotasi dan mutasi dalam lingkup pemerintahan adalah hal biasa yang bertujuan meningkatkan pelayanan,” tutur Ersan.